Dalam hitungan hari, kita akan memasuki tahun 2024. Dari yang namanya resolusi hingga persiapan lainnya mungkin sudah kamu persiapkan. Bahkan bisa saja, kumpul dengan keluarga hingga doa bersama pun juga telah direncanakan. Maka dari itu, sambil menyambut hari yang dimaksud, bisa nih sambil menonton tayangan seru. Kali ini yang akan menjadi rekomendasi readitu.com adalah film barat untuk ditonton jelang akhir tahun 2023, yaitu:
Spider-Man: No Way Home
Film superhero yang satu ini tak hanya penuh aksi dan petualangan tetapi juga karakter Spider-Man yang disukai banyak orang. Di sini pemeran Peter Parker-nya adalah Tom Holland, yang akan membawa kamu menuju kisah sang Spider-Man yang ternyata ketahuan bahwa sosok bertopeng itu adalah si Peter Parker. Really no way home to spiderman?
No Time to Die
Apakah kamu penyuka karakter James Bond? Oke, bisa banget nih nonton film James Bond: No Time to Die ini. Rilis di tahun 2021, karakter utama James Bond ini diperankan oleh Daniel Craig. Bond yang ditanya tengah santuy menikmati masa pension, tapi ternyata harus membantu temannya mengatasi villain yang menggunakan senjata berteknologi mutakhir itu.
The French Dispatch
Dua rekomendasi film di atas genre-nya bisa dibilang gedebak-gedebuk
sih, hehe. Nah, buat kamu penyuka drama apalagi dengan diselingi komedi, bisa
nih nonton film karya Wes Anderson yang unik ini. The French Dispatch yang
rilis tahun 2021 ini penuh melalui elemen visual yang khas dan kisah-kisah yang
menarik, dengan karakter Bill Murray sebagai Arthur Howitzer Jr, si tamvan Timothée
Chalamet sebagai Zeffirelli, dan aktris bertalenta Tilda Swinton sebagai J. K.
L. Berensen.
Baca Juga: Review Atomic Chicken Short Movie
Encanto
The Matrix Resurrections
Penyuka karakter Neo alias Thomas Anderson dan pesona si Keanu Reeves, tentunya tak akan melewatkan film The Matrix Resurrections. Apalagi di film yang rilis pada tahun 2021 ini, menghadirkan kisah Neo yang bingung antara kehidupan nyata ataukah mimpi tatkala melihat sosok wanita bernama Tiffany yang mirip seperti Trinity. Jadi, apakah keduanya adalah sosok yang sama?
Don't Look Up
Kamu suka dengan film komedi satir, bakalan suka nih dengan
film yang menggabungkan elemen fiksi ilmiah dan kritik sosial dengan
bintang-bintang ternama ini. Yups, Don't Look Up film unik yang
dibintangi oleh Jennifer Lawrence sebagai Kate Dibiasky, Leonardo DiCaprio
sebagai Randall Mindy, serta lagi-lagi ada si tamvan Timothée Chalamet sebagai Yule.
Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings
Lanjut dengan rekomendasi selanjutnya yang PLUS adalah, tentang
film superhero dengan unsur budaya Asia ini. Shang-Chi and the Legend of the
Ten Rings mengisahkan tentang legenda sepuluh gelang ajaib yang dimiliki oleh
Xu Wenwu (Tony Leung) sejak ribuan tahun lalu. Gelang tersebut mempunyai
kekuatan magis luar biasa, bahkan bisa memberikan kekuasaan juga kekuatan tak
terhingga bagi pemegangnya. Apakah kamu mau memegang gelangnya?
6Plus rekomendasi film barat ditonton jelang akhir tahun 2023 ini bisa menjadi tayangan asik buat kamu dan keluarga. Untuk mencari ketersediaan film-film di atas, tergantung dari wilayah dan platform streaming langganan kamu. Jadi, mau nonton yang mana dulu nih?
Menurutku semua film yang direkomendasikan untuk akhir tahun sama website readitu memang menarik. Aku sendiri tertarik buat nonton no time to die. Gila. Judulnya aja bikin merinding.
BalasHapuswebsite readitu bisa jadi jujukan untuk memilih film yang bagus dan tepat. Beberapa film diatas sudah kutonton dan emang seru dan bagus. Boleh juga dimasukin list akhir tahun buat ngisi liburan kan ya
BalasHapusDari semua list film diatas semua udah aku tonton kecuali filmnya wes anderson nih, auto mau nonton juga. secara gitu sinematografinya wes anderson kan khas ya
BalasHapusLibur akhir tahun memang identik dengan nonton film bareng orang-orang terkasih ya ka. Kalau jaman dulu nonton di tivi, sekarang sudah bisa nonton di hape. Kapan pun, dimanapun.
BalasHapusSemuanya menarik ya. Cocok untuk tontonan mengisi waktu di akhir tahun. Judulnya semua menarik dan beberapa sudah pernah ditonton tapi tetap bagus ditonton ulang
BalasHapusDari semua deretan film di atas, saya bruqaru nonton encanto Mbak. Seru dan pengin nonton lagi. Nanti saya cari nih deretan film di atas untuk menemani tahun baru saya. Kebetulan tiap tahun baru saya memang tak keluar rumah.
BalasHapusPengen nonton Shang-Chi and The Legend of the Ten Rings. Selalu suka deh film silat China yang melayang-layang gitu. Hehe...
BalasHapusBeberapa film udah nonton sih, karena udah dirilis beberapa thn yang lalu.
BTW...ini nonton di mana ya? Disney+ kah?
Ayoook deh...
BalasHapusTahun baru enakan di rumah ditemenin ama film menarik yang bisa ditonton keluarga. Rasanya hidangan sederhana pun jadi istimewa yaa..
Wah iya, emang paling enak malam tahun baru ya di rumah saja
BalasHapusGegoleran sambil nobar
Asli itu film yang Spiderman No Way Home cocok banget ditonton bareng keluarga di akhir tahun. Ceritanya kocyak tapi tetap seru dengan teori multiverse nya
BalasHapusKayaknya aku sekeluarga bakalan nonton Spiderman, deh. Karena dari dulu aku suka banget nonton film ini. Memang film Spiderman itu never die.
BalasHapusSpider-man No Way Home udah banyak banget yg rekomendasiin nih. Tapi yg laen juga oke buat ditonton di akhir tahun, khususnya yg genre komedi, hehe...
BalasHapusFilm besutan Marvels sangat banget untuk dilewatkan. Sayang nggak ada Avengers nih. Hehe. Dulu ampe bela2in nonton jam2 malam di bioskop. Gila, masih rame aja loh yang nonton jam segitu.
BalasHapusTapi kalo disuruh pilih di antara 6 film tersebut, ya aku tetap pilih produksi Marvels sih. Favoritku ya Spiderman No Way Home dan Shang-Chi. Sumpah adegan naik mobil di tengah serbuan hutan aneh itu bikin aku amaze deh. Keren banget. Plus yang adegan bertarung di bus. Gilaaa.
Mayan juga ya untuk ditonton ulang saat akhir tahun nanti.
Aku paling sering Home Alone
BalasHapusSoalnya ringan dan kocak juga
Meski kadang mengharukan scene tertentu
wah ada encanto bisa buat nonton bareng anak-anak nih hih.. lumayan ya liburan di rumah aja kalau ada tontonan menarik jadi gak bosen :)
BalasHapusDari daftar film di atas, aku tertarik sama The French Dispatch.. Karena beberapa ada yg udah aku tonton, dan genrenya aku suka..
BalasHapushampir semua film rekomendasi di atas sudah saya bantai habis dan semuanya memang bagus bagus banget filmnya! Cuma film Encanto ini saja yang belum saya eksekusi, cuss langsung siapin kopi buat nonton encanto!
BalasHapusWah rekomendasi filmnya oke oke nih. Paling suka spiderman no way yang menurutku film spiderman terbaik yang pernah aku tonton karena ketiga Peter Parker ngumpul. Keren pokoknya
BalasHapus