Bila ada film action, adakalanya daku menyimak dan
menantikan film tersebut. Walau sih, jangan yang terlalu beringasan juga
adegannya. Minimal ada pesan moralnya juga yang bermanfaat, sehingga gak hanya
dapat hiburan aksi laganya saja, tetapi juga ada amanat baik untuk penonton. Seperti
film laga Extreme Job ini yang terbilang serius dikit, action-nya tidak
berlebihan, eh ada komedinya juga.
Sinopsis Korean Movie Extreme Job
Kepala Tim Detektif Go (Ryoo Seung-Ryong), bersama keempat rekannya yaitu Detektif Jang (Lee Ha-Nee), Detektif Ma (Jin Sun-Kyu), Detektif Young-Ho (Lee Dong-Hwi), dan Detektif Jae-Hoon (Gong Myung) kerap gagal dalam melaksanakan misi. Mereka pun terancam dipecat bila selalu gagal. Kesempatan terakhir pun diberikan, kepada Detektif Go dan timnya guna menyelamatkan karir mereka yaitu mengintai geng nark0b4 internasional.
Untuk menyukseskan misi tersebut, Tim Detektif Go melakukan penyamaran sebagai pekerja restoran ayam. Tak mudah untuk melaksanakan tugas tersebut, karena kekonyolan mereka tidak pernah berhenti, hihi. Lalu berhasilkah mereka menyelesaikan misi tersebut? dan apakah karir mereka bisa diselamatkan?
Baca Juga: Ulasan Film The Odd Family - Zombie on Sale
Film Extreme Job yang Cocok Dapat 4.5 Bintang
Hmm, yakin nih ratingnya 4.5 bintang?
Yakin dong. Alasannya adalah, karena film garapan sutradara sekaligus
penulis naskah, Lee Byeong-Hun ini menawarkan jalan cerita yang kompleks. Tidak
hanya seputar kriminal dan kantor saja, tetapi juga kehidupan si Kepala Tim
Detektif Go. Di mana hal tersebut related terjadi ketika seorang suami sekaligus
ayah yang di tempat kerjanya sedang dalam kondisi tidak baik, dia berupaya
untuk tetap menyenangkan hati istri dan putrinya.
Akting para aktor utama yaitu tim-nya Detektif Go brilian. Sebut saja Lee Hanee yang merupakan runner-up 3 Miss Universe tahun 2007, Shin Ha-Kyun peraih penghargaan MBC Drama Award 2018 untuk kategori Actor in a Monday-Tuesday Drama. Serta babang tamvan Gong Myung yang ciamik memerankan tokoh Grand Prince Yangmyung di drakor Lovers of the Red Sky.
Film Extreme Job rilis pada tanggal 23 Januari 2019 dengan
durasi 111 menit ini, ciamik dalam sinematografinya. Noh Seung-bo selaku
sinematografer-nya menurut daku, apik dalam penyajiannya, terlebih ketika
adegan laga terjadi antara tim Detektif Go dengan para gembong penjahat
pimpinan Lee Moo-Bae (Shin Ha-Kyun).
Untuk menyaksikan film berbahasa Korea ini, kamu bisa menontonnya di platform OTT seperti Viu, Netflix maupun KlikFilm. Selamat beraksi laga ceria dan komedi di film Extreme Job ini.
kocakkk bgt ini mah.
BalasHapusttman2 sohib drakorku jg pd demen.
duh ada Lee Ha-Nee
BalasHapuspenasaran dengan film ini ternyata rilis tahun 2019, kemana aja ya saya? Kok gak nonton? hehhehe
masuk waiting list ah untuk ditonton entar malam minggu
Film detektif seperti ini yang saya sukai... rekomendasi film drakor yang sudah cukup lama tapi masih ngangenin ya tuk ditonton di Netflix, dll :)
BalasHapusSejujurnya, aku baru separo nonton film Extreme Job ini.
BalasHapusKocak siih.. tapi entah kenapa aga monoton euuii.. Mungkin ini masalah selera. Tapi aku lupa kalau ada mas Gongmyung, ahaii.. dan bakalan ketemu di film terbaru yang berjudul "Killing Romance" sama Lee Ha-Nee eonni.
Lanjuttt~
nonton ulang karena ulasannya sekeren ini.
Ini lengkap y mbak. Udh ada action yg gak gitu banyak terus ada komedinya. Jf nontonnya gak tegang-tegang banget. Bisa jd hiburan akhir pekan nih.
BalasHapusWah, paling seneng nih nonton film yang gak perlu mikir dan bisa tertawa lepas gini... Aku noted ya judulnya: The Extreme Job. Semoga bulan ini bisa nonton bareng anak wedok...
BalasHapusSaya kadang suka film action juga. Dulu suka sekali. Sekarang pilih-pilih. Kalau yang genre action komedi, wah, bisa banget jadi pilihan karena ga bikin tegang.
BalasHapus